-->
yQRsgXYtnqhElJ0qG98ow6B0hsUDuvl7mVOesb9a
GKJ Purwodadi Pelihara Kebhinnekaan Adakan Pasar Murah

Iklan Billboard 970x250

Iklan 728x90

GKJ Purwodadi Pelihara Kebhinnekaan Adakan Pasar Murah





PURWODADI - Toleransi beragama diwujudkan warga Purwodadi,Grobogan. Di tengah isu kebhinekaan yang mulai pudar,Gereja Kristen Jawa Purwodadi,Minggu(6/11) mengadakan kegiatan pasar murah di Dusun Karangasem,Desa Karanganyar,Kecamatan Purwodadi,Kabupaten Grobogan yang didominasi warga muslim.

Menurut Priyani Eny Lidya,koordinator pasar murah,kegiatan tersebut merupakan kegiatan rutin yang diselenggarakan jamaat di gerejanya.”setiap tahun kita adakan pasar murah sebanyak dua kali,yaitu saat Paskah dan bulan keluarga,” jelasnya.

Dia menambahkan,dana untuk pasar murah berasal dari para jamaat gereja serta Padhepitresna (Paguyuban demen pit tresna alam).”Jadi seluruh jamaat gereja memberikan uang ataupun barang untuk kegiatan pasar murah ini,” terangnya.



Di pasar murah tersebut, bahan-bahan kebutuhan pokok seperti beras, minyak goreng dijual dengan harga di bawah harga pasaran. "Gereja ini terletak di dalam masyarakat yang majemuk, justru kita jadi berkumpul dengan masyarakat, kita tidak mau masyarakat itu yang menikmati hanya kristiani. Kita lebih mengutamakan masyarakat non Kristiani" jelas Eny, penyelenggara pasar murah.


Tak ayal, seluruh barang yang ditawarkan pun ludes hanya dalam waktu kurang dari 1 jam. Hal ini merupakan sebuah potret toleransi beragama yang layak dipelihara untuk menolong sesama tanpa pandang bulu.

Siti(35),warga yang ikut membeli sembako, merasa bahagia dengan diadakannya pasar murah di desanya.”Terimakasih kepada pihak panitia yang  telah menyelenggarakan pasar murah di tengah naiknya berbagai bahan kebutuhan pokok,”ungkapnya.

Selain melibatkan umat kristiani,umat islam juga membantu terlaksananya kegiatan ini dengan ikut melayani para pembeli.

SHARE

Related Posts

Subscribe to get free updates

Post a Comment

Iklan Tengah Post