-->
yQRsgXYtnqhElJ0qG98ow6B0hsUDuvl7mVOesb9a
Sulap Gedebog Pisang Jadi Barang Bernilai Jutaan Rupiah

Iklan Billboard 970x250

Iklan 728x90

Sulap Gedebog Pisang Jadi Barang Bernilai Jutaan Rupiah


Wirosari, Grobogantoday.com- Selama ini pelepah pisah identik dengan sampah. Tak banyak yang memanfaatkan pelepah atau gedebog pisang untuk membuat sesuatu yang memiliki nilai jual. Sosok Susilo Utomo, warga Dusun Randutelu, Desa Tambahrejo, Kecamatan Wirosari barangkali bisa dijadikan teladan. Berkat sentuhannya, pelepah pisang disulapnya menjadi barang dengan nilai ekonomis. “Hasilnya, memang belum begitu besar. Tetapi, setidaknya lebih dari cukup kalau hanya sekadar buat jajan,” kata Susilo.
Susilo bercerita,  ketrampilan membuat kerajinan dari pelepah pisang ia dapat ketika mengikuti kegiatan pramuka Saka Wanabakti dan Kwarcab Grobogan dan saat mengikuti program pertukaran pemuda di Ambon tahun 2006 lalu. “Walaupun begitu, saya baru menekuninya sekitar tahun 2010,” ungkapnya.
Tempat pensil berbentuk sepatu merupakan karya pertamanya yang banyak diminati teman-temannya. Melihat karyanya, beberapa temannya yang lain memintanya  membuatkan kerajinan dalam bentuk lain. “Karena banjir orderan, maka sya berusaha mengembangkannya dengan banyak model. Ada miniatur kapal, mobil, motor , dan tempat tisu,” jelasnya.
Susilo mematok  hasil karyanya tergantung tingkat kesulitan pembuatannya. Menurutnya, kerajinan yang paling murah ia jual seharga Rp 20 ribu, sedangkan yang paling mahal seharga Rp 200 ribu. Untuk memasarkan hasil karyanya tersebut, ia memanfaatkan media sosial. Dari sinilah banyak pemesan dari luar kota berminat pada hasil karyanya. “Alhamdulillah, banyak pemesan juga dari luar kota,” jelasnya.
Saat ini Susilo memiliki dua orang karyawan yang membantunya dalam memproduksi kerajinan berbahan baku gedebog pisang ini. “Alhamdulillah bisa mempekerjakan orang, sehingga bisa meningkatkan perekonomian,” ungkapnya.
Tahun 2017 ini, hasil karyanya mampu mendapatkan juara 3 tingkat propinsi Jawa Tengah dalam lomba pemanfaatan limbah pertanian mewakili PKK Kabupaten Grobogan. (RE)



Baca Juga
SHARE

Related Posts

Subscribe to get free updates

Post a Comment

Iklan Tengah Post