-->
yQRsgXYtnqhElJ0qG98ow6B0hsUDuvl7mVOesb9a
Agar Tak Banjir Lagi, SMA 1 Toroh Minta Dibuatkan Saluran Air

Iklan Billboard 970x250

Iklan 728x90

Agar Tak Banjir Lagi, SMA 1 Toroh Minta Dibuatkan Saluran Air


TOROH,Grobogantoday.com- Akibat minimnya saluran air, SMA 1 Toroh sempat tergenang banjir saat hujan deras mengguyur wilayah Kabupaten Grobogan, Kamis (4/1) sore. Genangan  setinggi sekitar 10 cm – 15 cm itu sempat menggenangi beberapa ruang kelas, laboratorium, dan ruang guru. Namun genangan tidak sampai mengganggu proses belajar-mengajar. Demikian diungkapkan  Kepala SMA 1 Toroh Aris Supriyadi saat ditemui Grobogantoday.com, Jumat(5/1).

“Kejadiannya saat proses belajar mengajar telah selesai. Hujan deras yang turun sekitar tiga jam, dari pukul 14.00 – 17.00. Selama 25 tahun ,ini baru pertama kali terjadi. Pukul 19.00 air mulai masuk ke dalam ruangan. Namun, sekitar pukul 21.00 air sudah mulai surut. Untuk hari ini kita gotong-royong bersih-bersih kelas, kebetulan ini Jumat bersih” katanya.

Aris menjelaskan, genangan yang terjadi di sekolahnya terjadi lantaran minimnya saluran air di sekitar pemukiman warga. Saluran air yang berada di pemukiman banyak tertutup oleh akses jalan. Akibatnya, air dari persawahan tidak bisa mengalir, sehingga masuk ke dalam sekolah. ”Kejadian ini sudah kita laporkan  ke Kecamatan dan dinas terkait. Sudah ada komunikasi dari Kecamatan dan dinas PUPR. Memang di lingkungan sekitar sekolah sangat minim gorong-gorong. Kami sendiri sudah memiliki sistem drainase sendiri, namun itu saja masih tak mampu menampung banyaknya air,” ujar Aris.



Aris berharap dinas terkait segera melakukan langkah cepat untuk membuat saluran air, sehingga kejadian banjir tidak terulang lagi di sekolahnya. Sehingga kelak siswa akan nyaman untuk belajar.”Pembangunan harus segera dilakukan. Saluran air di depan sekolah harus menyambung dengan saluran air di pemukiman, tidak terputus, sehingga kalau hujan deras air bisa mengalir dengan lancar.  Ini penting sekali, karena sekolah merupakan fasilitas pendidikan untuk membangun karakter bangsa dan mencerdaskan generasi penerus,” ujar Aris. (RE
Baca Juga
SHARE

Related Posts

Subscribe to get free updates

Post a Comment

Iklan Tengah Post