-->
yQRsgXYtnqhElJ0qG98ow6B0hsUDuvl7mVOesb9a
Kebakaran Ludeskan Rumah di Kecamatan Pulokulon, 2 Motor Ikut Hangus

Iklan Billboard 970x250

Iklan 728x90

Kebakaran Ludeskan Rumah di Kecamatan Pulokulon, 2 Motor Ikut Hangus



PULOKULON,Grobogantoday.com- Sebuah rumah di Dusun Banjardowo RT 04/05 Desa Sembungharjo, Kecamatan Pulokulon, Kabupaten Grobogan, ludes terbakar,  Senin, (22/10/2018) sekitar pukul 04.00 WIB. Tidak ada korban jiwa dalam musibah ini. Namun kerugian ditaksir sekitar Rp 400 juta.

Berdasarkan informasi yang berhasil dihimpun Grobogantoday.com, kebakaran rumah milik  Mat Rochim(30) terjadi saat pemilik rumah masih terlelap tidur. Korban terbangun saat api  sudah membesar dari ruang tengah. Melihat kejadian tersebut, korban meminta tolong kepada Ahmad Efendi(35), kakak korban yang rumahnya berada disebelah rumah korban. “Saat terbangun, api sudah cukup besar. Saya langsung minta tolong kakak saya,” jelasnya kepada polisi.

Barang-barang milik korban yang berada di ruang tengah tidak bisa diselamatkan karena api berkobar cukup besar. Warga pun tak  bisa berbuat banyak. Karena musim kemarau, warga kekurangan air sehingga api dengan cepat menghabiskan seluruh bangunan seisinya. “Api baru bisa dipadamkamkan pukul 05.00  WIB oleh pemadam kebakaran dari Purwodadi . Tidak ada korban jiwa dalam musibah ini,” jelas Kapolsek Pulokulon AKP Wibowo.

Atas kejadian terbut korban mengalami kerugian sekitar Rp. 400 juta. Api diduga akibat korsleting listrik. “Sebuah rumah serta seluruh barang ludes terbakar. Begitu juga dengan dua buah sepeda motor korban, yakni  1 unit  N max dan 1 unit Honda Beat. Ditambah lagi barang-barang mebel milik korban,” ungkap AKP Wibowo. (RE)


Baca Juga
SHARE

Related Posts

Subscribe to get free updates

Post a Comment

Iklan Tengah Post