Tega, Seorang Kakek Tiri di Grobogan Diduga Cabuli Cucunya Yang Masih Balita
Ilustrasi |
GROBOGANTODAY - Sungguh bejat yang dilakukan seorang kakek tiri di Kecamatan Tawangharjo, Kabupaten Grobogan. Ia diduga tega mencabuli cucunya sendiri yang masih berumur 4 tahun hingga mengalami pendarahan di bagian alat vitalnya.
Kasus ini sudah dilaporkan pihak keluarga ke Polsek Tawangharjo dan sudah dilimpahkan ke Polres Grobogan.
"Kasus sudah kami limpahkan ke Polres seminggu yang lalu. Ini masih lidik, nanti kalau sudah selesai kami informasikan,” kata AKP Abas, Jumat (1/4) saat dikonfirmasi wartawan.
Terduga pelaku yang diduga ketakutan dan merasa bersalah akibat ulahnya, berusaha menghabisi dirinya sendiri. Saat ini ia dirawat di RSUD R Soedjati Purwodadi Grobogan.
Berdasarkan informasi yang dihimpun Grobogan Today, kasus tersebut dilaporkan Jumat (11/3/2022). Kasus dilaporkan setelah orang tua korban mengetahui perbuatan pelaku, pada Kamis (10/3/2022). Diduga kelakuan bejat tersebut tak hanya dilakukan sekali.
Selama ini, korban dititipkan orang tuanya ke rumah nenek korban. Karena kedua orang tua korban bekerja.
Kedua orang tua korban sudah dimintai keterangan sebanyak 2 kali oleh pihak Polres Grobogan. Bukti berupa visum sudah dikantongi oleh kepolisian.
Post a Comment
Post a Comment