Saka Wanabakti Grobogan Raih Juara 2 Saka Tergiat
Pengumuman tersebut berdasarkan Surat Ketua Kwartir Daerah Gerakan Pramuka Jawa Tengah tanggal 8 Agustus 2022, Nomor: 789/11-P, Perihal: Pengumuman Hasil Lomba Pangkalan Saka Tergiat Tahun 2022.
Dian Rakhmawati, Administratur Perum Perhutani KPH Purwodadi selaku Ketua Majelis Pembimbing Satuan Karya (Mabisaka) Wanabakti Kwarcab Grobogan, menyampaikan bahwa dengan prestasi yang diperoleh pangkalan Saka Wanabakti Grobogan akan terus berupaya mewujudkan Satuan Karya Pramuka sebagai ujung tombak pembinaan kepramukaan bagi peserta didik, secara konsisten memberikan ketrampilan kepada peserta didik sehingga sesuai dengan tujuan dibentuknya satuan karya.
"Prestasi Tergiat II Pangkalan Saka Tingkat Kwartir Daerah Jawa Tengah Tahun 2022 ini bukanlah akhir dari pembinaan yang kami lakukan, namun kami akan terus berupaya ikut serta membina generasi muda melalui Pramuka Saka Wanabakti, generasi yang peduli hutan, lingkungan dan berketrampilan," tutur Kak Dian Rakhmawati.
Aspek penilaian pada Lomba Pangkalan Saka Tergiat Kwartir Daerah Jawa Tengah Tahun 2022 meliputi Proses Pembentukan Saka, Aspek Sumber Daya Manusia , Aspek Manajemen dan Administrasi , Aspek Kemitraan, Aspek Keuangan, Sarana Prasarana, Aspek Proses Pelaksanaan Kegiatan, Aspek Kehumasan, Aspek Program Kegiatan, Hasil &Dampak kegiatan, Musyawarah Dewan Saka serta Aspek Prestasi
Post a Comment
Post a Comment