Penemuan Mayat Bayi di Sungai Gegerkan Warga Grobogan
Petugas kepolisian sedang melakukan olah TKP. |
Berdasarkan keterangan Kapolsek Gabus, AKP Sunarto, mayat bayi pertama kali ditemukan oleh Slamet Riyadi (45), warga desa setempat. Sekitar pukul 13.30 WIB, ia sedang mandi di sungai. Ia kaget saat melihat ada sesosok bayi yang tergeletak di sungai yang berjarak sekitar 10 meter dari tempatnya mandi.
"Karena tidak berani memastikan sendirian, ia langsung memberitahu kejadian tersebut kepada warga sekitar. Setelah dicek, penemuan mayat bayi tersebut langsung dilaporkan ke perangkat desa setempat dan diteruskan ke polsek," jelas kapolsek.
Mendapatkan laporan tersebut, petugas Polsek Gabus bersama tim medis Puskesmas Gabus 2 dan tim inafis dari Polres Grobogan mendatangi lokasi kejadian untuk melakukan olah TKP.
"Berdasarkan hasil pemeriksaan medis, jenazah tanpa identitas dan berjenis kelamin perempuan dengan tinggi badan 57 cm dan berat 2,15 kilogram. Anggota tubuh lengkap, mulai membusuk, ditemukan luka (kulit terkelupas) pada bagian mulut, leher, punggung, kaki kiri, perut bagian pusar, paha sebelah kanan dan tangan sebelah kanan. Diperkirakan sudah meninggal dunia kurang lebih sekira 2-3 hari yang lalu," ungkap AKP Sunarto.
Usai dilakukan pemeriksaan, dilanjutkan menyucikan dan mensholati jenazah. Jenazah bayi langsung dimakamkan di TPU Dusun Beru, Desa Tahunan.
"Semoga kasus ini segera terungkap," katanya.
Post a Comment
Post a Comment