-->
yQRsgXYtnqhElJ0qG98ow6B0hsUDuvl7mVOesb9a
Pabrik PT Sai Apparel Mengaku Mulai Bayar Tunggakan Lembur

Iklan Billboard 970x250

Iklan 728x90

Pabrik PT Sai Apparel Mengaku Mulai Bayar Tunggakan Lembur

Suasana pabrik PT Sai Apparel Industries. 

GROBOGANTODAY - Tunggakan uang lembur yang sempat dikeluhkan karyawan sudah mulai dibayarkan pabrik PT Sai Apparel Industries. Untuk bulan Januari, tunggakan sudah dibayarkan. Sedangkan bulan yang lain masih dalam proses pendataan.


Demikian diungkapkan General Manajer PT Sai Apparel Industries Chanchal Gupta, Kamis(9/2/2023).


"Untuk bulan Januari sudah beres. Yang lain kami cek,” ujarnya.


Menurutnya, pembayaran uang untuk bukan Desember akan dilakukan minggu ini. Untuk bulan November dan seterusnya masih dikalkulasi. Menurutnya sebelum memastikan pembayaran, perusahaan perlu mengecek secara detail agar tidak lagi ada kekeliruan. Terkait jumlah tunggakan yang dibayarkan pada bulan Januari ia enggan menyebut. 


“Kami lakukan secara bertahap. Itu sebenarnya bukan salah. Tapi kami cek ulang,” ujarnya.


Sementara terkait beredarnya kabar karyawan yang tidak diperpanjang kontrak akibat vokal menyampaikan aspirasi, menurutnya ada kesalahpahaman. Baginya karyawan yang sudah lama bekerja menjadi prioritas.

 

“Karyawan ini aset bagi kami. Yang sudah kerja berbulan-bulan dan mengajari karyawan lain, tentu kami jamin. Yang katanya kontrak tinggal dua hari itu sebenarnya berakhir Maret,” terangnya.


Menurutnya, mutasi dan pemberhentian karyawan dilihat dari kinerjanya. Begitupula kepentingan perusahaan. 


“Lihat situasi. Ada yang produksi model teamwork dan ada yang diselesaikan sendiri,” jelasnya. 

Baca Juga
SHARE

Related Posts

Subscribe to get free updates

Post a Comment

Iklan Tengah Post